Penggunaan Model PJBL Pada Implementasi P5 Tema Berkebhinekaan Global Siswa Kelas 4

Penulis

  • Rohmatul Ainiyah STKIP Bina Insan Mandiri
  • Zuni Eka Tiyas Rifayanti STKIP Bina Insan Mandiri

DOI:

https://doi.org/10.33752/ijpse.v5i1.8243

Kata Kunci:

Project-Based Learning (PJBL),, Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5),, Kebhinekaan Global, Sekolah Dasar

Abstrak

Penelitian ini mendeskripsikan Proses implementasi Model Project Based Learning (PJBL) dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema Berkebhinekaan Global pada siswa kelas 4 SDU AL-HIKMAH Pakal, Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi model PJBL pada P5 tema Berkebhinekaan Global dan Mendeskripsikan implementasi P5 tema Berkebhinekaan Global pada siswa kelas 4 SDU AL-HIKMAH. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi PJBL pada materi P5 melibatkan beberapa tahapan, mulai dari perencanaan proyek, pelaksanaan proyek, hingga evaluasi. Kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan proyek P5 tema berkebhinekaan global antara lain perbedaan kemampuan siswa dan alat/bahan pembuatan proyek yang tertinggal di rumah. Untuk mengatasi kendala tersebut, guru perlu melakukan berbagai upaya seperti memberikan bimbingan intensif kepada siswa yang kurang paham dan melibatkan orang tua.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Diterbitkan

2024-11-30

Cara Mengutip

Ainiyah, R., & Rifayanti, Z. E. T. (2024). Penggunaan Model PJBL Pada Implementasi P5 Tema Berkebhinekaan Global Siswa Kelas 4 . IJPSE Indonesian Journal of Primary Science Education, 5(1), 182–188. https://doi.org/10.33752/ijpse.v5i1.8243

Terbitan

Bagian

Articles