Pelatihan “Market Day” bagi Peserta Didik dalam Upaya Menumbuhkan Jiwa Wirausaha di SDN Diwek 1 Jombang
DOI:
https://doi.org/10.33752/dinamis.v4i1.6402Keywords:
training, market day, businessmanAbstract
Semua negara, baik negara maju maupun negara yang sedang berkembang selalu melaksanakan pembangunan ekonomi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat sehingga setara dengan tingkat kehidupan yang dicapai oleh masyarakat di negara maju. Salah satu permasalahan yang terjadi ialah ketidakinginan menjadi seorang pengusaha mandiri yang disebabkan oleh pola pikir yang tidak tertanam. Sehingga diperlukan suatu kegiatan yang dapat membentuk jiwa pengusaha dalam diri seseorang. Kegiatan yang diharapkan dapat menumbuhkan jiwa pengusaha yaitu melalui pelatihan dan praktek market day. Pelatihan market day diadakan oleh tim dosen PGSD UNHASY berkolaborasi dengan tim AMSP UNHASY yang bertempat di SDN Diwek 1 Jombang. Kegiatan ini dikemas dalam kegiatan PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat), dan yang menjadi sasaran atau peserta adalah peserta didik di SDN Diwek 1 Jombang. Proses kegiatan ini dimulai dengan pemberian materi dasar tentang pentingnya menumbuhkan jiwa kewirausahan serta dasar-dasar dalam berwirausaha dan motivasi mengenai tokoh-tokoh wirausaha muda yang sukses. Di samping melakukan pelatihan tentang pentingnya penanaman nilai-nilai kewirausahaan sejak dini, diimbangi juga dengan kegiatan yang bersifat aplikatif atau praktik, yaitu penerapan kegiatan market day. Hasil pengabdian ini para peserta didik terlihat mampu berbahasa dengan cukup baik ketika menawarkan produk kepada pembeli. Hal tersebut diharapkan dapat menumbuhkan jiwa berwirausaha dalam diri peserta didik yang mempunyai ide-ide kreatif di masa depan.
Downloads
References
Abdussamad, J., Sopingi, I., Setiawan, B., & Sibua, N. (2024). Metode Penelitian: Kuantitatif, Kualitatif, dan Mixed Methode. PT Media Penerbit Indonesia.
Aini, & Kurniawati, W. (2022). Implementasi Jiwa Kewirausahaan Melalui Program Market Day Pada Siswa Sejak Dini Di SDIT Khoitu Ummah Yogyakarta. In Universitas PGRI Yogyakarta.
Bunyamin, Munfaqiroh, S., Sa’adah, L., Pudjiastuti, W., Lindananty, Danesty, D., Marli, Rahmawati, R., Priyo, D., Arifin, Z., Bagyo, Y., Wiyarni, & Sudjawoto, E. (2022). Menumbuhkan Jiwa Wirausaha Untuk Meningkatkan Kemandirian Ibu-Ibu PKK Desa Argosari. J-Abdi: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(7), 5499–5504.
Gani, K. A. (2022). Analisis Pengaruh Tingkat Pengangguran Terbuka, Kesempatan Kerja Dan Tingkat Pendidikan Terhadap Tingkat Kemiskinan Di Kabupaten Aceh Barat. UPT PERPUSTAKAAN.
Hamid, S., Edy, J., Ramadhani, R., Ifah, E. N., Amin, A., Cahyono, A., Najib, F., & Lestari, T. A. (2024). Strategi Dan Tantangan Membangun Jiwa Entrepreneurship Pada Peserta Didik Di SMK Al-Ishlah Cikarang Utara. Karunia: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat Indonesia, 3(2), 27–34. https://doi.org/10.58192/karunia.v3i2.2138
Kurnia, A., & Sopingi, I. (2024). Peran Islamic Microfinance Institution (MFIs) Pada Usaha Mikro Kecil (UMK) di Masa Pandemi Covid-19: Pendekatan Modifikasi Case Study Robert K. Yin. JIES : Journal of Islamic Economics Studies, 5(1), 14–31. https://doi.org/10.33752/jies.v5i1.5946
Musta’anah, A., & Sopingi, I. (2019). Implementasi Pengelolaan Zakat Produktif Hibah Modal Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Mustahik Miskin (Studi Pada Baznas Kota Mojokerto). ZISWAF: Jurnal Zakat Dan Wakaf, 6(1), 65–79. https://doi.org/10.21043/ziswaf.v6i1.5611
Nadlifah, N., Fajzrina, L. N. W., Triyana, T., Ismaiyah, N., Loka, N., & Mujiati, T. (2023). Menumbuhkan Jiwa Entrepreneurship pada Anak Usia Dini melalui Event Market Kids. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 7(3), 3486–3497. https://doi.org/10.31004/obsesi.v7i3.4638
Novitasari, N. (2019). Keterampilan Entrepreneurship Pada Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Al-Hikmah : Indonesian Journal of Early Childhood Islamic Education, 3(1), 70–87. https://doi.org/10.35896/ijecie.v3i1.53
Nuraeni, Y. A. (2022). Peran pendidikan dalam pembentukan jiwa wirausaha: Pendidikan kewirausahaan. Jurnal Ilmu Pendidikan (ILPEN), 1(2), 38–53. https://doi.org/10.3709/ilpen.v1i2.18
Prasetyaningsih, A. (2016). Membentuk Jiwa Kewirausahaan Pada Anak Usia Dini Melalui Kegiatan “Market Day.” SELING: Jurnal Program Studi PGRA, 2(2), 88–102. https://doi.org/10.29062/seling.v2i2.220
Purwaningsih, D., & Muin, N. A. (2021). Mengenalkan Jiwa wirausaha pada anak sejak dini melalui pendidikan informal. Jurnal Usaha, 2(1), 34–42. https://doi.org/10.30998/juuk.v2i1.653
Ratang, S. A., & Urip, T. P. (2021). Menumbuhkan Jiwa Wirausaha Bagi Anak-Anak Di Distrik Warsa. The Community Enggagemenet Journal, 4(2), 299–306.
Rosidah, L., & Aprilyanti, D. S. (2023). Mewujudkan PAUD Berbasis Entrepreneurship melalui Kearifan Lokal. Murhum: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 119–128. https://doi.org/10.37985/murhum.v4i2.305
Sugianti, S., Dewi, R. S. I., & Maemunah, S. (2020). Upaya menumbuhkan enterpreneurship anak usia dini melalui kegiatan market day pada kelompok B TK Aqila Yasmin Ceper Klaten. Sentra Cendekia, 1(2), 52–56. https://doi.org/10.31331/sc.v1i2.1296
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Claudya Zahrani Susilo, Muhammad Nuruddin, Desty Dwi Rochmania, Emy Yunita Rahma Pratiwi, Aprilia Eka Chofifah, Hawwin Fitra Raharja, Evi Rizqi Salamah, Anggara Dwinata, Ratih Asmarani

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.