Analisis Kebutuhan Pelatihan Penyusunan Program Kerja Sekolah Berbasis Mutu Pendidikan di Sekolah Dasar Islam Terpadu Ar Ruhul Jadid Jombang
Keywords:
pelatihan, program kerja sekolah, mutu pendidikan, indikator kinerja utamaAbstract
Peningkatan mutu pendidikan di sekolah membutuhkan program kerja yang terencana dan terstruktur sesuai dengan standar pendidikan nasional. Artikel ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan pelatihan dalam penyusunan program kerja sekolah berbasis mutu pendidikan. Metode penelitian yang digunakan adalah model penelitian survei dengan tenaga pendidik dan pengelola sekolah guna mengidentifikasi kesenjangan kompetensi dan kebutuhan khusus dalam penyusunan program kerja. Hasil analisis menunjukkan adanya kebutuhan terhadap pelatihan dalam aspek pemahaman mutu pendidikan, teknik penyusunan indikator kinerja utama (IKU), dan kemampuan manajemen berbasis data. Selain itu, disarankan metode pelatihan interaktif, seperti workshop dan simulasi yang memungkinkan peserta untuk mempraktikkan keterampilan secara langsung. Dengan pemahaman yang mendalam tentang kebutuhan ini, pelatihan diharapkan dapat membantu sekolah menyusun program kerja yang lebih efektif dan terarah untuk mencapai peningkatan mutu pendidikan.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.