VALIDITAS DAN RELIABILITAS STUDI KORELASI MUTU LAYANAN LEMBAGA TERHADAP MINAT BELI DI SEKOLAH DASAR NEGERI

Authors

  • Asep Kurniawan Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang
  • Suwandi Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang
  • Erika Mei Budiarti Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang
  • Muhammad Al Fatih Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang
  • Tony Seno Aji Universitas Negeri Surabaya

Keywords:

mutu lembaga, minat beli, konsumen, pengguna layanan

Abstract

Tujuan penelitian yang dirancang yaitu dalam rangka mengetahui validitas dan reliabilitas instrumen penelitian yang dilakukan di Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Diwek. Diketahui bahwa penelitian yang berkaitan dengan mutu lembaga dan miant pengguna sangat penting untuk dilakukan dalam rangka meningkatkan eksistensi suatu lembaga pendidikan di tengah perkembangan zaman. Oleh sebab itu, validitas dan reliabilitas instrumen penelitian yang digunakan juga harus diukur dengan tepat guna mendapatkan hasil penelitian yang juga tepat. Penelitian ini dilakukan kepada responden orangtua siswa dengan jumlah responden sebesar 100 orang. Hasilnya, keseluruhan item dalam angket memiliki tingkat validitas dan reliabilitas yang tinggi (baik).

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-12-18

How to Cite

Asep Kurniawan, Suwandi, Erika Mei Budiarti, Muhammad Al Fatih, & Tony Seno Aji. (2024). VALIDITAS DAN RELIABILITAS STUDI KORELASI MUTU LAYANAN LEMBAGA TERHADAP MINAT BELI DI SEKOLAH DASAR NEGERI. Prosiding Seminar Nasional Sains, Teknologi, Ekonomi, Pendidikan Dan Keagamaan (SAINSTEKNOPAK), 8, 399–404. Retrieved from https://ejournal.unhasy.ac.id/index.php/SAINSTEKNOPAK/article/view/8311